Perbaiki Status Gizi

2019-12-18 08:03:52 || Sudah dibaca sebanyak : 2635X

PERBAIKI STATUS GIZI, GAIN DAN AKZI SURABAYA SIAPKAN 40 ENUMERATOR UNTUK  SURABAYA DAN TRENGGALEK

Emo-demo pemberian makan bayi dan anak  sebagai salah satu permainan interaktif untuk perubahan perilaku dengan cara mengugah emosi ibu telah di adopsi di 4.494 Posyandu di 5 Kabupaten/Kota (Bondowoso, Jember, Probolinggo, Trenggalek dan Surabaya) di Jawa Timur. Saat ini semua posyandu yang diintervensi telah melaksanakan 12 modul emo demo. Intervensi ini mulai dilakukan pada bulan Mei 2018 dan akan berakhir pada bulan Juni 2020. Sebagai bagian dari kegiatan maka dilakukan evaluasi dengan baseline-endline survey begitu pula Surabaya dan Trengalek.

“Akademisi Gizi Surabaya sebagai salah satu mitra yang ditunjuk untuk bekerjasama dengan GAIN dan dinas kesehatan kota Surabaya dan Kabupaten Trengalek sebagai pelaksana kegiatan Survey endline Emo Demo. Pelatihan akan dilakukan selama 2 hari untuk 40 orang enumerator dengan didampingi 8 supervisor untuk diterjunkan ke wilayah Surabaya dan Trenggalek. Mereka akan melakukan survey dengan jumlah responden di Surabaya 488 responden dan 482 responden untuk Trenggalek “kata pelatih sekaligus supervisor ibu Annas Buanasita S.K.M., M.Gizi (16/12)

“Kegiatan ini sendiri dimulai dengan pengumpulan data sehingga menyiapkan tim enumerator yang mampu dan bisa luwes dengan para ibu ibu sangat dibutuhkan, pelatihan ini bisa dimanfaatkan dengan maksimal. Jika ada pertanyaan atau masih ada kebinggungan bisa langsung ditanyakan agar kevalidan dan kesalahan tidak terjadi di lapangan” ujar bapak Heru Nugroho Advocacy Adviser the global Alliance for IImproved Nutrition (GAIN) (17/12)

Sebagai informasi hasi dari survei ini akan digunakan oleh program kerjasama Kemenkes – GAIN untuk mengkaji kembali dan melakukan revisi jika diperlukan terhadap strategi, rencana kerja dan materi pelaksanaan Emo-Demo PMBA di Posyandu. Selain itu, hasil survei ini dapat digunakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota untuk mengidentifikasi intervensi yang masih dibutuhkan untuk memperbaiki status gizi anak Balita (Wi2k_TC Surabaya). Penulis Wiwik Sulistyorini : GAIN Training Coordinator

LAKIP


CACAK